work hard & thinking!

Web 2.0 Tips and Trick

Internet sekarang ini sudah berubah wujud. Telah menjadi ‘mutan’ baru yang bernama Web 2.0. Apa pengaruhnya bagi dunia pemasaran sekarang ini ?

Apa itu Web 2.0 ?

Generasi terbaru Web 2.0 yang dimulai ole Tim O’Reilly pada tahun 2004, benar-benar mengubah cara kita berinteraksi di dunia internet. Di teknologi Web 2.0 menungkinkan pemakai berkomunikasi, berpartisipasi, berinteraksi, berkomunitas, berkolaborasi satu dengan yang lain.

Teknologi Web 2.0 dengan tools baru seperti blog, RSS feed, tags, wiki, ajax dan beberapa lagi memungkinkan kita berinteraksi satu sama lain secara lebih intens. Orang dapat lebih berinteraksi dalam komunitas, memberikan comment untuk setiap postingan, berdiskusi untuk suatu hal yang sedang hot dan juga berkolaborasi untuk menyempurnakan suatu project misalnya pengembangan linux atau wikis.

Internet berubah cara interaksinya yang dulu dari individual menjadi komunal, dari interaksi satu arah menjadi dua arah, dari bersifat informatif menjadi partisipatif. Lihat saja situs-situs social networking seperti facebook, friendster yang diramaikan oleh anak-anak muda, youtube , myspace dan banyak lagi lainnya yang diramaikan oleh mereka yang begitu intens berinteraksi satu sama lain.

Kita yang bermain di Internet Marketing harus memikirkan dampak ini. Kita tidak bisa lagi masih memakai tool Marketing dengan cara-cara lama, tetapi harus betul-betul diperhitungkan kekuatan dari Social Networking, komunitas sebagai media ampuh untuk marketing.

Sebagai pemasar kita dituntut untuk menggunakan paradigma pemasaran baru atau anda akan tertinggal atau bahkan mati dengan bergesernya arus pemasaran yang baru.

Sumber: http://www.konsultanseo.org

30 June 2009 | Tags: , ,
Bookmark and Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Cari

Recent Comments

Categories

Tags

Partners